Pages

Minggu, 10 Februari 2013

Keunikan Karakter Orang

Manusia itu unik loh…
Banyak karekter2 orang yang bisa kita lihat di sekeliling kita. Ada yang ramah, suka bercanda, egois, tidak pedulian, dewasa, suka ngeluh, manja, sensitive, serius, buuanyaaakk deh pokoknya. Di situ lah letak keunikkannya. Tuhan menciptakan kita unik biar kita beda dengan orang lain, berbeda dalam positif maupun negative. Setiap orang berbeda antara satu dengan yang lainnya, setiap orang punya keunikan masing-masing, punya pemikiran dan pendapat masing2, itu lah kenapa kita perlu belajar menghargain orang lain.
Disekeliling kita, banyak sekali akan menemukan karakter2 orang yang mungkin lom pernah lihat sebelumnya. Gak usah jauh2 lah, contohnya teman2 kost_an saya dulu. Berempat tinggal dalam satu atap, sudah seperti saudara sendiri. Makan bareng, masak bareng (*ya walaupun saya emang tukang cicip’y+nyuci piring’y klo lagi masak bareng..hehe), jalan2, ngambek2an, diam2an (tapi cepat baikannya kok).
Ini adalah teman2 kost saya :



Ratna
Ria
Mbak Rati dan Helen(anak'y)
Ida dou wombo doro
Seperti yang tadi saya katakan klo setiap orang itu unik, begitu pula dengan teman2 kost_an saya, ada yang karakternya bersemangat membara, sangat dewasa, namun kadang suka ngeluh dan gampang nangis, ada juga yang manja, baiikkk bangat, dan kadang suka ngeluh. Terus ada pula yang selalu serius dalam hal apapun, dewasa, baaiiikk. Tapi dengan perbedaan itu saya jadi belajar banyak hal. Belajar bagaimana saya harus menyesuaikan diri dan masuk dalam situasi atau karakter yang serba beda tersebut, belajar bagaimana menghargai, belajar untuk mengurangi egois, pokoknya banyak belajarnya deh. Dan yang terpenting saya ingin mereka selalu merasa nyaman ketika sedang bersama saya, mereka bisa leluasa bercerita dan bercurhat ria pada saya walapun saya suka bingung juga ngasih saran klo ada yang curhat..hehe., mereka juga tidak canggung minta bantuan pada saya (walaupun tidak semuanya bisa saya bantu ^_^), pokoknya ada kepuasan sendiri apabila bisa seperti itu.

Walaupun hidup bareng itu enak gak enak, tapi saya menemukan saudara baru, sahabat, kakak. Banyak yang saya rasain disini, senang, kecewa, marah, semuanya ada.
Sekian dulu deh cerita untuk hari ini. Semoga masih bisa nulis untuk cerita selanjutnya..:D

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

About